Jerawat

JERAWAT
1. P E N Y E B A B
Penyebab pasti tidak diketahui. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap terjadinya akne,
antara lain:
● Faktor emosi dan stress
● Faktor keturunan, Faktor cuaca (musim)
● Pengaruh makanan (masih diperdebatkan oleh para ahli)
● Menstruasi (diperkirakan sekitar 70% wanita mengalami kemunculan kembali aknenya
2-7 hari sebelum menstruasi)
● Obat-obatan: misalnya: steroid.
● Kosmetika. Pada orang tertentu, bahan-bahan tertentu pada krem dasar,
pelembab, krem tabir surya dapat menyebabkan timbulnya akne.

2. PENGOBATAN
Prinsip pengobatan adalah mengurangi kemungkinan berulangnya akne dan mencegah
timbulnya jaringat parut (sikatrik). Bukan parut untuk marut kelapa seperti bahasa jawa.
1. Akne komedonal
Cukup diberikan obat luar (topikal) untuk pengelupasan kulit.
● Asam tretinoat 0,05% cream atau jelly dioleskan 2 kali sehari
● Benzoil peroksida gel 2,5-5%
● Asam salisilat 0,5-2 % cair.
Pada komedo terbuka dapat dilakukan pengambilan (ekstraksi) komedo.
2. Akne papulopustular
Ringan: Diberikan kombinasi antara pengelupas kulit *keratolitik* (misalnya: Benzoil
peroksida, Tretinoin dan asam salisilat) dan antibiotika topikal (misalnya: klindamisin 15,
eritromisin 2%, dan lain-lain)
Berat: Pada akne papulopustular, diberikan :
a. Obat pengelupas kulit (keratolitik)
b. Antibiotika oral (diminum):
● Tetrasiklin 4x250 mg atau 2x500 mg per hari. Dosis tersebut diturunkan jika ada
perbaikan dengan dosis maintenance 250-500 mg per hari.
● Eritromisin (dosis dan cara sama dengan di atas)
● Klindamisin 2x150 mg per hari
Akne konglobata
Pengobatan sama dengan akne papulopustular berat, ditambah kortikosteroid oral jangka
pendek, misalnya prednison 10 mg per hari selama 2-3 minggu.
untuk mengurangi resiko timbulnya jaringan parut (sikatrik) dapat dilakukan dermabrasi
(meratakan kulit dengan peralatan khusus).

3. ANJURAN
Untuk yang sedang dihampiri akne:
● Jangan keliru, jerawat bukan berarti tidak menjaga kebersihan (lihat faktor-faktor
penyebab timbulnya akne)
● Biasakan mencuci muka (cukup dengan sabun)
● Usahakan rambut tidak menutupi bagian wajah, karena jika kebetulan ada kotoran
dapat memperburuk pori-pori yang tersumbat.
● Sabar *enak aja* , pengobatan memerlukan waktu sekitar 1-2 minggu, bisa lebih.
● Jangan biasakan memencet jerawat, karena beresiko membekas (jaringan parut)
● Usahakan menghindari keringat berlebihan, Gizi seimbang untuk menjaga
kesehatan kulit
● Usahakan memakai bahan kosmetik berbahan dasar air ( tanya Bu Lita, beliau
sudah pernah menulis seputar pelembab)
● Tetap enjoy, rileks.